
Kotabaru,
Anggota DPRD Kabupaten Kotabaru dari Fraksi PKB, Fitriadi, SE melaksanakan kegiatan Reses Tahap II bulan Oktober 2024 dari tanggal 14 hingga 19 Oktober 2024 di Kecamatan Pulau Laut Utara.
Reses dilaksanakan di Desa Dirgahayu dan Desa Sungai Taib. Fitriadi mengatakan, ada beberapa usulan masyarakat pada kegiatan reses tersebut yaitu; warga di Desa Sungai Taib meminta pembangunan titian beton agar dilanjutkan hingga titik terakhir yang berada di Gang Bandsaw, juga meminta armada angkutan sampah Roda 3 karena armada yang ada sudah rusak dan tak berfungsi hingga masyarakat harus jauh membuang sampah.
Untuk di Desa Dirgahayu; di kawasan Jl. Demang Leman warganya mengusulkan penyiringan lahan makam dan beberapa usulan dari majelis taklim dan lainnya yang akan disampaikan nantinya dalam bentuk proposal dan melalui Pokok Pikiran (Pokran) Anggota DPRD. (AA)
👀 2370
Tidak ada komentar:
Posting Komentar